Trenggalek, Kanaltujuh.com –
Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek Edy Supriyanto menyampaikan anggota PPK yang telah dilantik hendaknya bisa menjalankan tugas dengan baik.
Pernyataan ini disampaikan Edy ketika dirinya memberikan sambutan dalam agenda pelantikan dan pengucapan janji 70 PPK yang digelar di Hotel Hayam Wuruk Trenggalek, Rabu (4/1/2023).
“Tugas berat karena pemilu belum berakhir tahapan-tahapan pilkada sudah berjalan. Tentunya ini akan menguras tenaga dan pikiran,” kata Edy dikutip dari Prokopim Trenggalek.
Lebih lanjut Edy mengatakan beberapa catatan buruk yang pernah terjadi dimasa lalu hendaknya tidak terulang kembali. Oleh karena dirinya meminta apa yang telah dilakukan dengan baik pada masa lalu hendaknya dipertahankan.
Edy juga menekankan agar para anggota PPK bisa melakukan komunikasi dengan baik dengan anggota PPS serta aparat kecamatan. Tujuannya agar penyelenggaraan pemilu serentak pada tahun 2024 bisa berjalan lancar tanpa adanya hambatan.
Sementara Ketua KPU Trenggalek Gembong Derita Hadi dalam sambutannya menyampaikan setelah para anggota PPK ini dilantik maka mereka telah memiliki legimitasi yang sah.
“Hari ini KPUD sudah punya badan di tingkat kecamatan, sehingga mengapa kami mengundang para camat korelasinya teman teman PPK dapat menjalin komunikasi, berkoordinasi dengan baik. Pasalnya dalam pemilu atau pemilihan KPU tidak bisa berdiri sendiri dan bekerja sendiri. Memerlukan koordinasi yang baik dengan para pemangku kebijakan,” paparnya.