Tim Arkeolog Tiongkok Temukan Sisa Alkohol Dalam Clay Pot Berusia 8000 Tahun

Tim Arkeolog Tiongkok Temukan Sisa Alkohol Dalam Clay Pot Berusia 8000 Tahun
Tim Arkeolog Tiongkok Temukan Sisa Alkohol Dalam Clay Pot Berusia 8000 Tahun/Foto: Xinhua

Kanaltujuh.com –

Tim arkeolog menemukan bukti paling tua yang menunjukkan masyarakat Tiongkok menggunakan monaskus untuk membuat alkohol dalam pot tanah liat (clay pot) berusia 8.000 tahun yang ditemukan di Tiongkok tengah.

Iklan

Hifa monaskus dan cleistothecia dalam jumlah besar, bersama dengan butiran pati yang difermentasi dari beras, terdeteksi pada sisa-sisa dua clay pot yang ditemukan di situs budaya Peiligang di Provinsi Henan,” ujar Li Yongqiang, asisten peneliti di Institut Arkeologi di bawah Akademi Ilmu Pengetahuan Sosial China pada Jumat (17/12). 

Penemuan itu menunjukkan bahwa clay pot pernah digunakan untuk membuat dan menyimpan alkohol, kata Li.

Peiligang merupakan salah satu reruntuhan desa paling tua di Tiongkok, yang berusia sekitar 8.000 tahun.

Penemuan Ini memberikan bukti penting untuk studi mengenai asal mula dan perkembangan pertanian, pembuatan tembikar, industri tekstil, serta teknik pembuatan alkohol di zaman kuno. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *