Sports  

Real Madrid Kokoh di Puncak Klasemen La Liga Usai Menang Atas Valencia 4-1

Real Madrid Kokoh di Puncak Klasemen La Liga Usai Menang Atas Valencia 4-1
Vinicius Junior (kanan) dari Real Madrid CF merayakan mencetak gol kedua mereka dengan rekan setimnya <rm0o9 (kiri) selama pertandingan La Liga Santader antara Real Madrid CF dan Valencia CF di Estadio Santiago Bernabeu pada 8 Januari 2022 di Madrid, Spanyol/Foto: Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images

Jakarta, Kanaltujuh.com –

Real Madrid semakin kokoh di puncak klasemen sementara La Liga usai menang atas Valencia dengan skor 4-1, Minggu (9/1) dini hari WIB.

Iklan

Bermain di Santiago Bernabeu, pasukan Carlo Ancelotti tampil menyerang sejak menit pertama meski baru bisa unggul pada menit ke-43 lewat penalti Karim Benzema.

Mereka melaju dengan kecepatan penuh di paruh kedua dengan mencetak tiga gol tambahan, yang disumbangkan oleh Vinicius Junior (52′, 61′) dan gol kedua Benzema (88′), tetapi kecolongan satu gol dari situasi penalti (76′).

Los Blancos baru mampu menjebol gawang kawalan Jasper Cillessen dua menit sebelum turun minum.

Wasit menunjuk titik putih buat Madrid setelah Mouctar Diakhaby melanggar Casemiro di dalam kotak penalti, dan Karim Benzema yang ditunjuk sebagai eksekutor menjalankan tugas dengan sempurna.

Gol penyerang Prancis itu merupakan gol ke-300-nya dalam 584 bagi Real Madrid, dan menjadikannya pemain keempat dalam sejarah Los Blancos yang mencetak 300 gol atau lebih setelah Cristiano Ronaldo (450), Raul Gonzalez (323), dan Alfredo Di Stefano (308).

Vinicius Junior lantas menggandakan keunggulan tim tuan rumah pada menit ke-52 dengan berkombinasi bersama Benzema.

Ia menari melewati hadangan bek-bek Valencia sebelum menceploskan bola dari jarak dekat.

Laga tampaknya benar-benar usai setelah anak asuh Jose Bordalas kemasukan gol ketiga.

Cillessen memang bisa menepis sepakan Marco Asensio, namun bola memantul ke arah Vinicius, dan penyerang Brasil itu menggandakan torehan golnya dengan satu sontekan.

Valencia mendapatkan satu kesempatan untuk membalas lewat titik putih setelah Ferland Mendy menarik seragam Marcos Andre.

Thibaut Courtois memang menepis eksekusi Goncalo Guedes, tetapi tak kuasa mencegah sepakan rebound-nya masuk ke gawang.

Gol kedua Benzema, dan gol keempat Madrid, pada menit ke-88 memupuskan segala asa Valencia untuk come back.

Terbebas dari kawalan dan dari kejaran Jose Luis Gaya, bomber 34 tahun itu mampu menyelesaikan bola dengan tenang dari tengah kotak penalti, 4-1 buat Madrid.

Dengan kemenangan ini, pasukan Carlo Ancelotti unggul delapan poin di puncak klasemen La Liga. Namun, Sevilla sebagai pesaing terdekat masih menyisakan dua laga.

Berikut highlights pertandingan antara Real Madrid vs Valencia/Source: BeinSports Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *