Upacara Adat Dam Bagong, Bupati Arifin Ziarah ke makam Menak Sopal dan Larung Kepala Kerbau

Trenggalek, Kanaltujuh.com –

Prosesi upacara adat Dam Bagong dengan cara melarung kepala kerbau ke sungai Dam Bagong dilaksanakan di kawasan makam Menak Sopal kelurahan Ngantru Kecamatan Trenggalek Kabupaten Trenggalek, Jumat (16/6/2023).

Sebelum tradisi Larung digelar terlebih dulu dilakukan kirab kepala kerbau oleh Bupati Trenggalek Moch. Nur Arifin diiringi para pejabat beserta para petani dari Kecamatan Ngantru dan Pogalan menuju Paseban kawasan makam Menak Sopal.

Saat berada di Paseban dilakukan pembacaan oleh panitia kegiatan tentang sejarah Menak Sopal dan sejarah berdirinya Dam Bagong. Setelah itu dilakukan ritual nyekar ke makam Menak Sopal dan selanjutnya dilakukan prosesi Larung kepala kerbau di sungai Dam Bagong.

Usai melakukan serangkaian prosesi tersebut, Bupati Trenggalek Moch. Nur Arifin mengucapkan puji syukur atas sedekah yang telah diberikan oleh warga Ngantru dan Desa Kerjo pada upacara adat Dam Bagong. Ia berharap semoga apa yang telah dilakukan oleh kedua warga desa tersebut mendapat balasan dari Allah.

Lebih lanjut Bupati Arifin menyampaikan kepala kerbau yang di Larung di Dam Bagong tersebut merupakan simbol kehormatan sekaligus simbol kepercayaan.

“Jadi kalau membangun atau katakanlah kita sebagai pelayan masyarakat, kepercayaan itu segala-galanya, jadi kepala itu performance kita,” terangnya.

Sementara kerbau kata dia melambangkan makhluk Tuhan yang memiliki sifat pekerja keras. Dengan demikian kepercayaan dan pekerja keras itu akan menghantarkan pada sebuah kesuksesan.

Sebelum kepala kerbau dilarung oleh Bupati Arifin di sungai Dam Bagong, beberapa warga sekitar sudah terlebih dulu menunggu didasar sungai. Setelah kepala kerbau dilemparkan ke sungai oleh Bupati Arifin kemudian kepala kerbau itu menjadi rebutan warga.

Exit mobile version