Pelaku Korupsi Tertangkap, Temannya Bilang Lagi Sial, Apes dan Goblok

Foto: Rikwanto Anggota Komisi III DPR-Ri dari Fraksi Golkar/tangkapan layar@DPRRIOfficial

Jakarta,kanaltujuh.com

Anggota Komisi III DPR-RI, Rikwanto mengataka jika seseorang tertangkap KPK karena tindak pidana korupsi maka teman si koruptor akan mengatakan dengan kalimat ejekan.

“Kalau ada temannya yang tertangkap korupsi, itu mereka cuma bilang, ah dia lagi sial aja itu, lagi apes saja itu, goblok saja dia itu,” kata Rikwanto dalam Rapat Kerja antara Komisi III DPR-RI dan KPK di Gedung Parlemen, Jakarta, Rabu (28/01/2026).

Menurutnya prilaku seperti itu menunjukkan adanya potensi untuk melakukan korupsi. Oleh karena itu ia meminta KPK menjelaskan apa yang menjadi akar permasalahan dan penyebabnya.

“Nah ini saya mohon KPK bisa memberikan masukan kepada kita semua kepada masyarakat juga, di Indonesia. Itu sebenarnya akar masalah yang pokok itu apa sih, kok korupsi itu terjadi dan terjadi,” ucapnya dikutip dari tayangan YouTube@DPRRIOfficial.

Rikwanto mengatakan jika KPK hanya melakukan penindakan terhadap pelaku korupsi maka tidak akan ada habisnya.

“Ibarat kata orang-orang yang terdahulu, kalau cari koruptor di Indonesia itu seperti berburu di Kebun Binatang atau lempar batu ke belakang itu pasti yang kena koruptor, saking banyaknya (koruptor) itu,” ujarnya.

Exit mobile version