Pesisir Selatan Berpotensi Tsunami, BPBD Trenggalek Siapkan Skema Evakuasi

Destana selanjutnya berada di Kecamatan Munjungan tepatnya di Desa Craken, Masaran, Munjungan, Ngulungwetan, Tawing. Kemudian untuk Destana di Kecamatan Panggul berada di Desa Wonocoyo, Nglebeng, Panggul, Bandar.

“Kita sudah persiapkan seperti itu dan kita juga persiapkan jalur evakuasi termasuk memberikan edukasi pada masyarakat dan itu semua sudah kita berikan melalui gladi resik beberapa waktu yang lalu,” kata dia.

“Jadi begitu ada gempa dan berpotensi terjadi tsunami, sirine yang kita pasang itu akan meraung-raung dan masyarakat yang berada dibibir pantai itu sudah tahu harus lari kemana jika terjadi tsunami, karena sudah kita siapkan jalur evakuasinya,” jelasnya.

Alarm Warning Sistem atau sirine kata Joko sudah di tempatkan di tiga kecamatan tersebut yakni Watulimo, Munjungan dan Panggul.

Ia kemudian menghimbau agar masyarakat sekitar pesisir selatan Kabupaten Trenggalek selalu siaga dan waspada bila sewaktu-waktu terjadi gempa bumi magnitudo dan tsunami seperti yang diprediksi oleh pihak BMKG.

“Himbauan saya agar masyarakat dan kepala desa setempat untuk selalu siap dan selalu koordinasi seperti yang pernah kita berikan waktu gladi,” pungkasnya.

Exit mobile version