Tim SAR Temukan Lagi Tiga Korban Tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya

Kanaltujuh.com –

Tim SAR gabungan kembali melaporkan penemuan tiga jenazah yang diduga kuat merupakan korban tenggelamnya kapal KMP Tunu Pratama Jaya di Selat Bali, pada jalur penyeberangan antara Pelabuhan Ketapang (Banyuwangi) dan Pelabuhan Gilimanuk (Bali).

Deputi Bidang Operasi Pencarian dan Pertolongan Kesiapsiagaan Basarnas, Ribut Eko Suyanto, menyampaikan bahwa jenazah pertama ditemukan di sekitar Pantai Perpat Sembulungan, Muncar (Banyuwangi), pada Rabu malam (09/07/2025) dan telah dievakuasi melalui Pantai Satelit Muncar.

“Mayat berjenis kelamin laki-laki mengenakan kaos warna hitam dan celana jeans pendek warna biru ini ditemukan 26 mil dari lokasi kapal tenggelam, dan saat ini dalam proses identifikasi di RSUD Blambangan,” ujarnya dalam konferensi pers di Pelabuhan Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (10/07/2025) dikutip dari Antara.

Adapun jenazah kedua ditemukan sejauh 34 mil dari titik tenggelamnya kapal. Menurut Eko, jenazah tersebut berjenis kelamin perempuan dengan ciri mengenakan celana pendek jeans biru. Jenazah ditemukan di Pantai Plengkung, wilayah Taman Nasional Alas Purwo, Kecamatan Tegaldlimo (Banyuwangi), pada Kamis pagi (10/07/2025) pukul 06.30 WIB.

Sementara itu, jenazah ketiga yang diduga korban kapal tenggelam tersebut, juga berjenis kelamin laki-laki, ditemukan di Pantai Pebuahan, Kabupaten Jembrana (Bali), berjarak sekitar 18 mil dari lokasi kejadian.

Jenazah laki-laki itu ditemukan mengenakan celana jeans biru, baju kotak-kotak hitam merah, dan sepatu covers.

“Saat ini ketiga jenazah diduga korban kapal tenggelam tersebut sedang dilakukan identifikasi oleh tim Identifikasi Korban Bencana (DVI) di RSUD Blambangan (Banyuwangi),” ujar Eko.

Berdasarkan data dari Posko Operasi SAR dan Potensi SAR Gabungan di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, hingga Kamis pagi (10/07/2025), tercatat 15 orang meninggal dunia (4 di antaranya masih dalam proses identifikasi), 30 orang ditemukan selamat, dan 20 lainnya masih dinyatakan hilang serta dalam proses pencarian.

Diketahui, KMP Tunu Pratama Jaya tenggelam di Selat Bali pada Rabu, 2 Juli 2025. Kapal tersebut membawa 53 penumpang, 12 kru kapal, dan 22 unit kendaraan.

Exit mobile version